Manajemen Fungsional dalam Perusahaan
Buku “Manajemen Fungsional” ini membuka pintu wawasan bagi para mahasiswa dengan memberikan pemahaman komprehensif tentang manajemen sumber daya manusia, pemasaran, operasi, dan keuangan – empat pilar kunci yang menentukan kesuksesan suatu organisasi. Dengan membacanya, mahasiswa akan merasakan pentingnya setiap fungsi dalam membentuk fondasi kokoh bagi tujuan keseluruhan perusahaan.
Buku ini tidak hanya memberikan pengetahuan tentang konsep- konsep terkait manajemen sumber daya manusia, pemasaran, operasi, dan keuangan, tetapi juga memberikan ilustrasi dan kasus sehingga memampukan mahasiswa untuk menggambarkan secara menyeluruh kontribusi setiap aspek manajemen tersebut terhadap pencapaian keberhasilan organisasi. Sebuah panduan yang esensial bagi mereka yang menginginkan pemahaman yang mendalam dan aplikatif tentang manajemen fungsional dalam dunia bisnis. Dengan memahami dan menerapkan konsep-konsep dari buku manajemen fungsional, organisasi dapat meningkatkan kinerja mereka dan tetap relevan dalam lingkungan bisnis yang dinamis.